Minggu lalu untuk pertemuan ke-6, kursus private autocad 2d di wilayah pasar minggu jakarta selatan selesai dilaksanakan. Peserta adalah karyawan swasta yang sudah bekerja selama 14 tahun lebih, dan memutuskan belajar autocad karena ada tawaran di posisi yang harus menggunakan autocad pada pekerjaannya.
Pengalaman bekerja pada bidang elektrikal yang cukup lama, sangat membantu dalam proses belajar autocad walaupun materi yang dipilih peserta adalah bidang mekanikal (mesin). Materi kursus yang dipilih dikarenakan tempat kerja yang menawarkan posisi baru bergerak dibidang mekanikal.
Pada awal materi diberikan beberapa kasus gambar mekanikal yang sederhana untuk memperdalam pemahaman akan gambar potongan (section) dan gambar detail serta memperlancar penggunaan fungsi mouse dan keyboard di autocad… (biasanya saya ingatkan tangan kanan selalu di mouse dan tangan kiri di keyboard).. hehehhe
Tempat belajar di sebuah tempat tinggal sementara / kontrakan.. (biar cepet dapet tempat tinggal tetap / rumah pribadi ya..). Waktu belajar setelah peserta pulang kerja sekitar jam 19.00 – 23.00.. malah kadang sampe jam 01.00 pagi.. hehehehe.. kebablasan..
Supaya mata jelas saat membuat gambar kerja mekanikal, digunakan tv plasma untuk memperbesar tampilan layar monitor… (makasih idenya mas.. jadi enak belajarnya).
Saya salut ternyata PR latihan gambar detail dikerjakan… memang kalau punya cita-cita dan semangat tinggi, walau cape tetep dikerjain.. hehhe.. sampe punggung pegel2 ngerjain PR katanya.. saluuuut saya mas…
Untuk memberikan pemahaman akan bentuk asli dari gambar yang dibuat, maka saya membantu membuat gambar 3 dimensinya untuk mempermudah dalam proses membuat gambar potongan (section) dan detail.
Pada pertemuan ke-6 (terakhir), diberikan juga dasar-dasar 3D Modeling hingga basic material, lighting dan rendering.
Semoga ilmunya bermanfaat ya…! kalau ada kesulitan gambar di tempat kerja baru, silahkan konsultasi.. free kok..
salam
……………………………………………………………………………………………………………
Tutorial Belajar AutoCAD Gratis
- Rumah Tinggal Bagian 1 – Denah
- Rumah Tinggal Bagian 2 - Tampak Depan dan Belakang
- Rumah Tinggal Bagian 3 - Tampak Samping Kanan dan Kiri
- Rumah Tinggal Bagian 4 – Pondasi Batu Kali
- Pos Jaga Bagian 1 – Denah
- Pos Jaga Bagian 2 – Atap
- Pos Jaga Bagian 3 – Tampak Belakang
- Pos Jaga Bagian 4 – Tampak Depan
- Pos Jaga Bagian 5 – Tampak Kiri Kanan
- Pos Jaga Bagian 6 – 3 Dimensi
- Pos Jaga bagian 7 – Rendering
- Fillet 3D
- Circle – Trim (RockerArm)
- Polygon, Circle, Line, Copy, Trim, Array
- Circle, Line, Copy, Trim, Move, Rotate
- Region, Extrude, Subtract, Fillet
- Sambungan Kayu – Bibir Lurus
